1061762eb7a65602.jpg

Bisa Dicoba Nih! 3 Jenis Latihan yang Bisa Redakan Stres Kamu

Aghil – Ditengah kesibukan sebuah kegiatan, stres menjadi suatu bagian yang tak terhindarkan. Stres ini tentu akan menjadi berdampak buruk ketika kamu tak mengatasinya dengan baik.

Untuk mengatasi stres, berolahraga bisa menjadi untuk meringankannya. Selain itu, berolahraga juga baik untuk kesehatan dan kebugaran tubuh.

Dikutip dari laman Times of India, ada beberapa latihan ringan yang bisa kamu lakukan untuk redakan stres dan tenangkan pikiran. Berikut selengkapnya.

1. Peregangan

Sebagian besar dari kita menganggap peregangan hanya sebuah bagian dari rutinitas latihan. Padahal, dampak dari peregangan lebih dari itu. Peregangan dapat membantu melepaskan ketegangan pada tubuh.

Dengan melakukan peregangan, kamu mengurangi kekakuan yang disebabkan oleh duduk sepanjang hari saat bekerja ataupun yang lainnya. Ini memberikan rasa rileks dari ketegangan dan rasa sakit. Dengan kelegaan tersebut, pikiran kamu juga akan tenang.

2. Yoga

Sejak dahulu, yoga memang sudah dikenal mampu membantu redakan stres. Latihan berdampak rendah ini dapt membantu menenangkan pikiran dan menjaga kesehatan mental.

Yoga yang berasal dari India ini sudah dikenal mulai dari ratusan tahun yang lalu. Alasan mengapa yoga dikenal luas di dunia karena manfaatnya yang luar biasa. Bahkan, yoga ini dapat membantu tingkatkan mood.

Anda bisa mulai berlatih yoga sendiri di rumah. Mulailah dengan latihan yang mudah dan kemudian coba latihan yang sulit.

3. Berlari

Terakhir, jogging atau berlari juga cukup efektif dalam redakan stress. Bahkan penelitian pun mengakui bahwa berlari diluar ruangan untuk sementara dapat menenangkan pikiran dengan merelaksasikan zat kimia pada otak.

Jadi, ketika Anda merasa bingung atau kewalahan, cobalah ini dan lihat apakah Anda menyaksikan perubahan positif.

Berita Terkait


3aac0ed3d550f01f.jpg

Memilih Peralatan Dasar Fotografi dan Videografi untuk Pemula

Banyak orang ingin mulai terjun ke dunia visual karena melihat betapa luasnya peluang di fotografi dan videografi, mulai dari konten...

Db9c906a36f6455b.jpg

Komunitas Kamu Masih Rame di Awal Doang? Atau Benar-Benar Kompak Sampai Jalan Jauh?

Di banyak komunitas, semangat biasanya membara di awal lalu perlahan meredup seiring waktu. Grup chat mulai sepi, acara makin jarang,...

83c40856654a31cc.jpg

Strategi Efektif Membuat Konten Meledak Viral dan Menarik Audiens

Di dunia digital saat ini, setiap kreator, pebisnis, dan marketer tentu ingin kontennya dikenal luas, dibagikan banyak orang, dan menjadi...

9f23f90b253040d9.jpg

Komodo Trip From Lombok: Petualangan Eksotis dari Lombok hingga Labuan Bajo

Indonesia dikenal sebagai negeri kepulauan dengan keindahan alam luar biasa, dan salah satu destinasi impian yang selalu menarik wisatawan lokal...

Ce3b4502cebe9fe0.jpg

Cara Membuat Rambut Lebih Tebal Dan Sehat

Rambut yang tebal dan sehat sering dianggap sebagai mahkota alami yang dapat menunjang penampilan. Namun, tidak semua orang beruntung memiliki...