C9a1ecaf2c0a3c62.jpg

Senapan Angin Bagi Pemula

Senapan angin merupakan senjata yang menggunakan prinsip pneumatik yang menembakkan proyektil dengan menggunakan tenaga udara atau sejenis gas tertentu yang dimampatkan. Dan senapan angin ini pada umumnya digunakan untuk olahraga dan berburu binatang kecil seperti tupai, burung dan ukuran peluru yang dipakai biasanya juga tidak terlalu besar yaitu ukuran kaliber .177 atau 4,5 mm dan 5,5 mm yang terbuat dari bahan timah.Di Indonesia sensiri terdapar beberapa jenis senapan angin, mulai dari yang berukuran kecil hingga yang berukuran besar seperti senapan pada umumnya. Dan untuk masing-masing jenis senapan angin ini tentunya memiliki cara kerja dan peruntukkan yang berbeda. 

Bagi anda yang baru memulai hobi dengan senapan angin perlu dipastikan bahwa anda memiliki bekal pengetahuan serta informasi yang cukup sebelum memilih dan mebeli senapan angin. Kunjungi toko penjual senapan atau bertemu langsung dengan penjualnya agar dapat secara langsung merasakan senapannya. Di samping itu perhatikan tujuan dari pembelian senapan angin tersebut. Apakah untuk berburu, menembak target (Olahraga), membunuh atau mengusir hawa atau hanya sekedar sebagai pajangan. Bila anda ingin menggunakan senapan angin untuk berburu maka sebaiknya memilih sebapan jenis pompa (uklik) atau gejluk. Karena selain harganya yang relatif terjangkau dan ketersediaan suku cadang juga kemudahan modifikasi merupakan nilai tambah yang tersendiri. 

Bagi pemula sebaiknya memilih senapan angin sharp yang merupakan senapan angin yang berjenis pompa tangan. Senapan angin sharp memiliki banyak pilihan serta harga yang terjangkau. Selain itu juga senapan angin jenis ini telah disesuaikan dengan level beginner yang pada umumnya lebih sederhana serta mudal dalam pengoperasiannya. Lain halnya dengan senapan angin yang dibanderol dengan harga tinggi maka biasanya spesifikasinya lebih banyak dan dalam penggunaannya juga lebih rumit karena memang khusus didesain untuk profesional. 

Pemilihan senapan angin sharp bagi pemula selain karena memiliki banyak varian juga karena berbagai alasan lainnya seperti :

  • Harga terjangkau

Senapan angin jenis sharp didesain serta dibanderol dengan harga yang terjangkau yaitu kisaran antara 400 ribu sampai dengan 600 ribu. Dan selain itu juga spesifikasinya cukup mumpuni bagi pemula sehingga mampu disesuaikan dengan kegunaan dan cukup tahan lama.

  • Banyak penggunanya

Senapan angin sharp banyak digunakan oleh pemburu pemula karena cocok dan mudah serta ringan saat digunakan dalam berburu.

  • Buatan Indonesia

Senapan angin ini merupakan produk buatan Indonesia dan hampir mendominasi seluruh pasar senapan angin di Indonesia sehingga akan sangat mudah dalam mencari sparepartnya. Dan dengan memakai produk negeri sendiri berarti kita turut memberdayakan pengusaha-pengusaha lokal.

  • Akurasi tembakan dapat disesuaikan

Ketika melakukan tembakan dapat menyesuaikan dengan jumlah angin yang kita pompa pada senapan angin ini.

  • Tampilan yang menawan

Walaupun harganya yang terbilang terjangkau bagi semua orang namun bukan berarti tampilannya tidak menawan. Senapan angin sharp ini mempunyai tampilan yang berkesan mewah serta sangar sehingga tidak terlihat sebagai senapan yang murahan.

Salah satu senapan angin jenis sharp yang banyak digemari orang baik itu dari kalangan pecinta senapan angin maupun para pemburu adalah senapan angin sharp tiger. Senapan angin jenis sharp tiger ini mempunyai power yang besar serta dapat menembak denga cepat tepat dan akurat. Pada umumnya senapan ini digunakan oleh para pemburu profesional dan banyak juga yang menggunakan senapan angin ini untuk olahraga menembak.

Senapan Sharp Fusion memiliki beberapa kelebihan, yaitu di antaranya adalah :

1.Dilengkapi dengan peredam sehingga nada tembakan hampir tidak terdengar, hanya terdengar seperti nada suasana.

2.Dalam penampakan senapan sharp fusion lebih bagus dan lebih ringan bila dibandingkan dengan senapan lainnya.

3.Memiliki uliran sebanyak 12 pada laras senapan sehingga dapat dengan mudah membunuh suatu sasaran.

4.Akurasi tembakan yang sangat tinggi

5.Mampu menembak dengan tepat objek sasaran pada jarak 110 m

Dalam hal merawat senapan angin sharp fusion ini pun tergolong mudah. Yaitu dengan membersihkan laras setelah melakukan 300 tembakan. Ini dilakukan agar gesekan antara peluru dan laras tetap stabil serta mampu menghasilkan tembakan dengan akurasi yang baik. Lakukan pembersihan laras ini sebanyak dua minggu sekali. Perawatan yang lebih lanjutnya yaitu dengan cara membongkar senapan kemudian dibersihkan pada setiap bagiannya. Dengan cara melap setiap bagian dengan menggunakan minyak pelumas atau oli khusus senapan untuk membersihkannya. Dan apabila ada bagian yang berkarat maka sebaiknya gunakan amplas untuk menghilangkan karatan tersebut. Sesudah selesai membersihkannya, pasang kembali senapan dan pastikan semua bagian terpasang dengan benar untuk menghindari terjadinya kerusakan senapan. Agar performa senapan angin sharp tiger tetap maksimal sebaiknya senapan angin ini tidak disimpan  dalam waktu yang lama.

Bagi anda yang memiliki hobi olahraga menembak dan berburu ataupun ingin mengoleksi senapan angin, anda dapat mengunjungi www.senapanangin.co.id. Kami merupakan produsen sekaligus toko online yang jual senapan angin nomor 1 dan terpercaya di Indonesia. Kami ada untuk menjadi solusi dan partner bagi anda pecinta olahraga menembak.

 

Berita Terkait


3aac0ed3d550f01f.jpg

Memilih Peralatan Dasar Fotografi dan Videografi untuk Pemula

Banyak orang ingin mulai terjun ke dunia visual karena melihat betapa luasnya peluang di fotografi dan videografi, mulai dari konten...

Db9c906a36f6455b.jpg

Komunitas Kamu Masih Rame di Awal Doang? Atau Benar-Benar Kompak Sampai Jalan Jauh?

Di banyak komunitas, semangat biasanya membara di awal lalu perlahan meredup seiring waktu. Grup chat mulai sepi, acara makin jarang,...

83c40856654a31cc.jpg

Strategi Efektif Membuat Konten Meledak Viral dan Menarik Audiens

Di dunia digital saat ini, setiap kreator, pebisnis, dan marketer tentu ingin kontennya dikenal luas, dibagikan banyak orang, dan menjadi...

9f23f90b253040d9.jpg

Komodo Trip From Lombok: Petualangan Eksotis dari Lombok hingga Labuan Bajo

Indonesia dikenal sebagai negeri kepulauan dengan keindahan alam luar biasa, dan salah satu destinasi impian yang selalu menarik wisatawan lokal...

Ce3b4502cebe9fe0.jpg

Cara Membuat Rambut Lebih Tebal Dan Sehat

Rambut yang tebal dan sehat sering dianggap sebagai mahkota alami yang dapat menunjang penampilan. Namun, tidak semua orang beruntung memiliki...