Ca8d5b9e39b7c4b8.jpg

Ini Nih Obat Alami untuk Hipertensi

Hipertensi adalah kondisi saat tekanan darah berada pada nilai 130/80 mmHg atau lebih. Dan kondisi yang seperti ini menjadi berbahaya karena jantung dipaksa memompa darah lebih keras ke seluruh tubuh sehingga dapat mengakibatkan timbulnya berbagai penyakit seperti gagal ginjal, stroke dan gagal jantung. Adapun penyebab hipertensi ini seringkali tidak diketahui penyebabnya. Namun ada beberapa kondisi yang dapat memicu tekanan darah tinggi, di antaranya adalah :

  • Kehamilan
  • Kecanduan alkohol
  • Penyalahgunaan NAPZA
  • Gangguan ginjal
  • Gangguan pernafasan saat tidur

Selain hal tersebut di atas, ada beberapa faktor yang dapat meningkatkan seseorang terkena hipertensi seperti :

  • Lanjut usia
  • Memiliki keluarga yang menderita hipertensi
  • Memiliki kebiasaan merokok
  • Jarang berolahraga

Menerapkan pola makan yang sehat dan menunjang dengan terapi tanaman herbal dapat membantu menurunkan tensi darah tanpa berpengaruh pada kadar hemoglobin. Sirkulasi darah lancar, penderita bisa bebas dari pusing dan efek buruk lainnya akibat hipertensi. Di samping itu juga menggunakan obat alami untuk menurunkan tensi darah dapat dilakukan. Obat alami yang dapat digunakan untuk membantu menurunkan tekanan darah yaitu :

  • Jahe

Telah dikenal sebagai obat darah tinggi karena dapat membantu dalam mengontrol tekanan darah dengan meningkatkan sirkulasi darah serta mengendurkan otot-otot sekitar pembuluh darah. 

  • Bawang putih

Bawang putih mempunyai emampuan dalam membantu untuk melemaskan dan melebarkan pembuluh darah karena mengandung senyawa aktif allicin. Efek ini memungkinkan aliran darah menjadi lancar sehingga pada akhirnya menurunkan tekanan darah.

  • Kapulaga

Merupakan rempah asli dari India yang biasanya digunakan untuk memasak kari dan telah dikenal sebagai obat darah tinggi herbal. Pada sebuah studi ditemukan bahwa peserta yang diberikan kapulaga bubuk setiap hari selama beberapa bulan akan mengalami penurunan drastis pada pembacaan tekanan darahnya.

  • Buah bit

Buah Bit merah sangat dianjurkan untuk penderita tekanan darah tinggi karena kandungan dalam buah bit bisa mengatasi gangguan tekanan darah tinggi hanya dalam waktu 24 jam saja. manfaat kesehatan jangka panjang dari buah bit sangat membantu  untuk kesehatan darah dan tubuh.Cara mengolahnya cukup mudah cukup dibuat jus, penderita hipertensi bisa langsung meminumnya. Untuk para penderita hipertensi sangat dianjurkan untuk meminum jusnya setiap hari sampai tensi stabil lagi pula manfaat buah ini tak hanya untuk penyakit hipertensi saja, untuk kulit  maupun limfatik sangat dianjurkan.

 

Berita Terkait


Cdba9d19bf873b26.jpg

Mengenal Ikatan Bidan Indonesia sebagai Pilar Kesehatan Ibu dan Anak

Ikatan Bidan Indonesia (IBI) merupakan organisasi profesi bidan yang memiliki peran strategis dalam meningkatkan kualitas kesehatan ibu, bayi, dan keluarga...

4452b732dbd13fb1.jpg

Tanda Hormon Dalam Tubuh Perempuan Tidak Seimbang

Ketidakseimbangan hormon dalam tubuh adalah hal yang wajar dan umum terjadi. Biasanya, ini terjadi pada kondisi tertentu misal menstruasi, kehamilan atau menopause....

D48eec8a93b958c8.jpg

Sering Pegang Gadget tapi Mata Cepat Lelah? Sudahkah Kamu Menerapkan Aturan 20-20-20 dengan Benar

Di era layar menyala hampir 24 jam, mata jadi salah satu organ yang paling sering “dipaksa kerja lembur” tanpa disadari....

B926c9d25f429307.jpg

Peran Strategis PAGI PADANG LAWAS UTARA dalam Meningkatkan Edukasi dan Layanan Gizi Masyarakat

Di tengah meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap pentingnya gizi seimbang, keberadaan organisasi profesi yang fokus pada peningkatan kualitas layanan gizi sangat...

9458cb553657ce9d.jpg

Teori Vertigo yang Wajib Kamu Ketahui

Vertigo adalah kumpulan gejala yang disebabkan berbagai macam penyakit. Vertigo itu tak memiliki titik nyeri tertentu di kepala. Berbeda dengan...