C06c403c285cd4b3.jpg

Organisasi PAFI dan Peran Strategisnya dalam Kesehatan

Farmasi adalah ilmu dan seni yang berkaitan dengan penyediaan dan standarisasi obat-obatan. Ilmu ini mempelajari segala aspek tentang obat-obatan, mulai dari cara pembuatan, komposisi, hingga cara penggunaannya.  Farmasi mencakup berbagai bidang, termasuk penelitian dan pengembangan obat-obatan, produksi obat-obatan, distribusi obat-obatan, hingga pemberian obat-obatan.

Ilmu Farmasi melibatkan studi tentang kimia obat, farmakologi, toksikologi, farmakokinetik, dan farmakodinamik untuk memahami cara kerja obat di dalam tubuh manusia dan cara-cara menghasilkan obat dalam bentuk yang aman dan efektif. 

Farmasi juga melibatkan pengembangan obat-obatan baru dan penelitian tentang cara-cara untuk meningkatkan pengobatan dan perawatan penyakit.  Profesi dalam bidang farmasi melibatkan pengetahuan tentang identifikasi, seleksi, preservasi, kombinasi, aksi farmakologi, analisis dan standardisasi obat dan bahan obat, serta cara distribusi, penyimpanan dan penggunaan yang tepat dan aman.

Ahli Farmasi Indonesia telah memainkan peran sentral sejak diumumkannya kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia pada 17 Agustus 1945. Mereka tidak hanya bersatu dalam melawan penjajahan di tanah air, tetapi juga aktif dalam pembangunan negara dan masyarakat.

Dalam sejarahnya, Ahli Farmasi Indonesia tidak pernah absen dalam perjuangan pembangunan negara. Sebagai potensi pembangunan, peran mereka tidak terbatas pada tugas keseharian di bidang Farmasi, melainkan juga melibatkan diri dalam meningkatkan taraf kesejahteraan umum, terutama di sektor Kesehatan Masyarakat dan Farmasi.

Organisasi yang disebut "Persatuan Ahli Farmasi Indonesia" (PAFI) dibentuk pada 13 Februari 1946, di Yogyakarta, sebagai wadah untuk menghimpun tenaga yang berbakti di bidang Farmasi. PAFI, dengan tujuan bersifat profesional dan berazaskan Pancasila, memegang peran penting dalam memajukan Farmasi Indonesia.

PAFI, sebagai organisasi profesi, menetapkan tujuan mulia, termasuk mewujudkan masyarakat adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945, meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Indonesia, mengembangkan dan meningkatkan pembangunan Farmasi Indonesia, serta meningkatkan kesejahteraan anggotanya.

Sebagai organisasi perjuangan, PAFI adalah perwujudan semangat dan wadah bagi para ahli farmasi. Mereka berjuang untuk memperoleh, mempertahankan, meningkatkan, dan membela hak-hak Tenaga Teknis Kefarmasian dan Asisten Tenaga Kefarmasian dalam berbagai kapasitas, baik sebagai individu, anggota masyarakat, warga negara, maupun pemangku profesi di bidang farmasi.

PAFI telah membuktikan komitmennya melalui berbagai bentuk perjuangan konstitusional, prosedural, dan konseptual. Mereka mengupayakan kehidupan yang layak dan sejahtera bagi masyarakat farmasi, dengan menekankan profesionalitas sebagai tenaga profesi di bidang Farmasi.

Konsistensi dan ketekunan PAFI terlihat dalam upaya terus-menerus memperjuangkan kesejahteraan Tenaga Teknis Kefarmasian dan Asisten Tenaga Kefarmasian. Baik dari segi lahir maupun batin, mereka berusaha memastikan kepuasan kerja melalui imbalan jasa yang memadai, keamanan kerja, lingkungan kerja yang kondusif, interaksi antarpribadi yang sehat, serta pengembangan diri dan karir.

Fokus utama perjuangan PAFI terletak pada peningkatan kinerja organisasi, profesionalisme, kesejahteraan, dan partisipasi dalam membentuk peran organisasi dalam lingkup yang lebih luas. Dengan poin berat pada pemberdayaan Tenaga Teknis Kefarmasian dan Asisten Tenaga Kefarmasian, PAFI berusaha agar mereka dapat menjalankan tugas dan pengabdiannya dengan tanggung jawab, loyalitas, dan dedikasi penuh.

PAFI juga memandang penting untuk memahami serta bersiap menghadapi tantangan yang dihadapi, dengan mengantisipasi dan beradaptasi terhadap perubahan yang diperlukan. Kini PAFI telah terbentuk di banyak daerah, salah satunya di Mesuji. Bagi Anda yang ingin mengetahui informasi seputar PAFI Mesuji, Anda bisa mengunjungi websitenya di https://pafimesuji.org/. Yuk kita dukung organisasi ini agar tercipta kesehatan masyarakat yang merata.

Berita Terkait


5a4acb19de15dc83.jpg

Jasa Pembasmi Rayap Jakarta Profesional untuk Perlindungan Bangunan Jangka Panjang

Rayap merupakan salah satu hama paling berbahaya bagi bangunan, baik rumah tinggal maupun gedung komersial. Serangga kecil ini sering kali...

55d45f6b35ac2b53.jpg

Logo AI Praktis: Solusi Cepat untuk Membuat Logo Profesional Tanpa Skill Desain

Di dunia bisnis digital saat ini, logo bukan sekadar gambar hiasan. Logo adalah identitas visual yang merepresentasikan brand Anda dan...

F6a07d62cf66f07a.jpg

Aktivitas Terbaru Anies Baswedan Tuai Perhatian Masyarakat

Anies Baswedan kembali menjadi sorotan masyarakat setelah sejumlah aktivitas publik yang ia jalani baru-baru ini. Mantan gubernur DKI Jakarta ini...

1ef41c48e5517e87.jpg

Peran Babe Haikal dalam Isu Sertifikasi Halal di Indonesia

Sertifikasi halal merupakan salah satu isu penting di Indonesia, mengingat negara ini memiliki populasi Muslim terbesar di dunia. Label halal...

1ef41c48e5517e87.jpg

Peran Babe Haikal dalam Isu Sertifikasi Halal di Indonesia

Sertifikasi halal merupakan salah satu isu penting di Indonesia, mengingat negara ini memiliki populasi Muslim terbesar di dunia. Label halal...